Jumat, 19 November 2010

Harga Toyotal Crown Royal Saloon Rp 1,3 Miliar

Toyota mulai menjual mobil menteri Crown Royal Salon 3.0 liter untuk masyarakat luas. Kalau jadi dipasarkan berapa harganya ya kira-kira?

Sebagai perbandingan, Toyota Crown Royal Salon yang kini digunakan para Menteri itu dibandrol Rp 1,3 Miliar. Akankah nilainya sampai setinggi itu?

Ketika dikonfirmasi, Toyota sepertinya belum terang-terangan perihal harga. Toyota menjelaskan harga Crown Royal Saloon 3.0 liter bisa lebih atau kurang dari Rp 1,3 miliar. Toyota sendiri hingga saat belum bisa memberi penjelasan yang mendalam tentang harganya.

"Harga belum tahu, naik atau malah turun. Ya, harganya enggak beda-beda jauh," kata Direktur Pemsaran PT Toyota-Astra Motor (TAM), Joko Trisanyoto ketika dihubungi detikOto, Kamis (7/10/2010).

Menurtunya Toyota masih menghitung-hitung agar harganya pas untuk konsumen Indonesia. "Kita terus terang belum siap harga. Kini masih ngitung-ngitung," tutur pria itu.

Toyota Crown Royal Saloon 3.0 liter versi general saat ini dalam proses produksi di Jepang. Produksi pertama Toyota Crown Royal Saloon 3.0 liter dilakukan pada September 2010.

Toyota Crown Royal Saloon mengusung mesin 3GR-FSE V6 berkapasitas 3.000 cc atau tepatnya 2.994 cc direct injection, memiliki daya maksimum 256 dk pada 6.200 rpm. Sementara untuk torsi maksimum sedan bertransmisi otomatis 6-speed super ECT itu memiliki angka 314 Nm pada 3.600 rpm.

Konfigurasi tersebut dikawinkan dengan 6 Super ECT (Super Intelligent
Electronically-controlled, 6-speed Automatic Transmission
) dan DRAMS (Driving Response and Acceleration Management System) untuk menghasilkan pengendaraan yang lembut dan bertenaga.

Semua mesin ini menggunakan teknologi dual VVT-i (Dual Variable Valve
Timing-intelligent
), mengoptimalkan waktu jeda katup masuk dan keluar sesuai kondisi pengendaraan. (detikoto.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar